Lagi, Dokter di Riau Meninggal Akibat Covid-19
Kamis, 24 September 2020 - 21:41:43 WIB
 

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (DRC) - Lagi, masyarakat Riau kembali berduka, salah satu dokter yang bertugas di Puskesmas Air Tiris, Kabupaten Kampar, Riau dr Jon Andi Zainal meninggal dunia karena Covid-19, Kamis, 24 September 2020. Meninggalnya dokter kedua akibat Covid-19 di Riau ini setelah 12 hari silam seorang dokter di Puskesmas Gunung Sahilan, Kampar, dr Oki Alfin, juga menghadap Allah SWT usai melawan virus corona.

Atas musibah ini, maka total sudah dua dokter di Provinsi Riau yang meninggal dunia akibat Covid-19.

Kepala Rumah Sakit Umum Daerah Arifin Achmad, dr Nuzelly Husnedi mengatakan, almarhum sudah lima hari dirawat di RSUD Arifin Achmad. Almarhum juga memiliki penyakit penyerta diabetes. Nuzelly mengatakan, dr Jon Andi Zainal adalah salah satu dokter terbaik Riau yang bertugas di Puskesmas Air Tiris meninggal dunia kena Covid-19. 

"Beliau pasien kiriman dari kampar, kemudian dirujuk ke RSUD masuk ruang ICU dan sudah lima hari dirawat," ujar Nuzelly Husnedi.

Saat itu juga, jenazah dr Jon Andi Zainal dibawa oleh tim satgas penanganan Covid-19 Kabupaten Kampar untuk dimakamkan. "Satgas penanganan Covid-19 Kampar menjemput dan dibawa ke Kampar," ucap Kepala RSUD Arifin Achmad.

Informasi dirangkum media ini, dr Jon Andi Zainal meninggalkan seorang istri dan tujuh anak. Keluarga ini tinggal di Desa Penyasawan, Kampar, Riau.
Jon Andi Zainal merupakan dokter kedua yang gugur di Riau dan Kampar.

Sebelumnya, seorang dokter di Puskesmas Gunung Sahilan, Kabupaten Kampar juga meninggal dunia terinfeksi Covid-19, dan beberapa hari lalu seorang tenaga administrasi di RSUD Arifin Achmad turut menjadi korban keganasan Covid-19.

Update Covid-19

Secara nasional tercatat 4.634 kasus baru Covid-19 yang terkonfirmasi pada hari Kamis (24/9/2020). Dengan demikian, total kasus terkonfirmasi saat ini sudah mencapai 262.022 kasus semenjak virus Corona mewabah di Tanah Air.

Dari 4.634 kasus baru tersebut, DKI Jakarta masih menjadi provinsi dengan penambahan kasus paling tinggi sebanyak 1.044 kasus, disusul Jawa Barat sebanyak 804 kasus baru.

Sedangkan Provinsi Riau berada di urutan ke tujuh dengan 231 kasus.

Berikut detail sebaran 4.634 kasus baru Corona di Indonesia pada Kamis (24/9/2020):

DKI Jakarta: 1.044 kasus, Jawa Barat: 804 kasus, Jawa Tengah: 434 kasus, 
Jawa Timur: 343 kasus, Sumatera Barat: 302 kasus, Papua: 266 kasus, Riau: 231 kasus, Kalimantan Timur: 195 kasus, Sulawesi Selatan: 165 kasus, Banten: 130 kasus, Bali: 119 kasus, Sumatera Utara: 96 kasus, Sumatera Selatan : 83 kasus.

Berikutnya, Sulawesi Tenggara: 71 kasus, Kalimantan Selatan: 63 kasus, Aceh: 56 kasus, Kalimantan Tengah: 39 kasus, Nusa Tenggara Barat: 39 kasus, DI Yogyakarta: 22 kasus, Sulawesi Utara: 22 kasus, Lampung: 21 kasus, Kalimantan Utara: 18 kasus, Nusa Tenggara Timur: 18 kasus, Kalimantan Barat: 16 kasus, Kepulauan Riau: 11 kasus, Bengkulu: 7 kasus, Sulawesi Barat: 6 kasus, Jambi: 4 kasus, Sulawesi Tengah: 4 kasus, Maluku Utara: 4 kasus, Bangka Belitung: 1 kasus. (rid)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -