Kadispora Pekanbaru Dukung Turnamen Tenis Meja tingkat Pelajar SMP Ditaja FJP
Senin, 24 Juli 2023 - 23:37:13 WIB
 

TERKAIT:
   
 

Pekanbaru, detakriau.com - Pengurus Forum Jurnalistik Pekanbaru (FJP) menggelar Turnamen Tenis Meja tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) Se- Kota Pekanbaru pada 26-27 Agustus 2023 yang akan datang.

Hal ini mendapat dukungan langsung dari Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Pekanbaru, Hazli Fendriyanto. Hal ini terlihat ketika Pengurus FJP berdiskusi bersama Kadispora di salah satu Cafe yang ada di Pekanbaru, Senin (24/7/2023).

"Ya kita mendukung kegiatan-kegiatan yang baik ini, apalagi dibidang olahraga tentu kita suport. Acara yang ditaja Forum Jurnalis Pekanbaru ini," kata Kadispora saat berdiskusi bersama.

Ketua Panitia Acara Turnamen Tenis Meja Pelajar SMP Se-Pekanbaru Bung Sarwan Kelana menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kadispora yang mau mendukung kegiatan olahraga ini.

"Pokoknya pak Kadis kita beri apresiasi beliau selalu mendukung kegiatan kegiatan yang ada, apalagi terkait kegiatan olahraga. Semoga acara kita kedepan dapat berjalan dengan lancar," ujar Bung Kelana.

Ditempat yang sama, Ketua FJP Hendri Zainudin, juga memberi apresiasi yang sama terhadap Kadispora Kota Pekanbaru dengan semangat,   tentu memberi semangat juga FJP mentaja pertandingan olahraga Tenis Meja ini.

Tampak hadir mendampingi Kadispora Aidil Saputra, serta Pak Mail selaku Sekretaris Panitia acara. (rls)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -