Tingkatkan Pelayanan
Dispersip Kuansing Timba Ilmu Ke Sleman
Jumat, 22 Desember 2017 - 14:12:11 WIB
 
TERKAIT:
   
 

SLEMAN (DetakRiau.com) - Dalam rangka meningkatkan kemampuan pengelolaan perpustakaan dan pelayanan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kuansing berkunjung dan menimba ilmu ke Kabupaten Sleman Provinsi DI Jogyakarta, Jumat siang (22/12/2017).

Kadis Persip Kuansing, Drs Azhar MM yang memimpin delegasi Kuansing menyebut kan, pihaknya sengaja datang ke Sleman karena kabupaten ini dinilai punya segudang prestasi di bidang pengelolaan perpustakaan," kata Azhar.

"Oleh sebab itu, sebagai kabupaten yang baru, wajar kiranya pihaknya menimba banyak ilmu dari Kabupaten Sleman ini," ujar Azhar. Turut hadir dalam pertemuan itu, Sekretaris Dispersip Kuansing Amrizal Sains, Kabid Perpustakaan H Samsius, Kabid Arsip Adrizal dan sejumlah KASI serta staf di lingkungan Dispersip Kuansing.

Sedangkan Kadis Persip Kabupaten Sleman, Ir AA Ayu Laksmi Dewi MM didampingi Kabid Perpustakaan Okti Herawati SH serta sejumlah pejabat di Dispersip Sleman mengaku tersanjung dengan kunjungan Dispersip Kuansing. Ayu yang mengaku tahu Kuansing lewat budaya pacu jalur nya, tak menyangka jika akan dikunjungi. Oleh sebab itu, dirinya menyambut baik dan akan memberikan sejumlah tips agar Kuansing ikut berpartisipasi di masa yang akan datang. Saat ini kami di bantu oleh 6 petugas pustakawan, dalam melakukan pelayanan. Sedangkan jumlah anggota pustaka yang sudah terdaftar di perpustakaan Kabupaten Sleman, sudah lebih 6 ribu orang dengan tingkat kunjungan perhari mencapai 500 orang," ujar Ayu.

"Jadi untuk meningkatkan tingkat kunjungan, yang utama harus ditumbuhkan adalah minat baca masyarakat," terang Ayu. Oleh sebab itu, upaya utama adalah meningkatkan minat baca masyarakat secara umum.

"Sedangkan untuk peningkatan pelayanan, saat ini pihaknya punya mobil 3 unit mobil perpustakaan kecil, dan 2 bus besar untuk pelayanan," imbuhnya. "Karena itu, butuh komitmen pemerintah daerah untuk hal ini," kata Ayu.

Disarankan juga, Kuansing harus banyak menciptakan kelompok penggiat peningkatan minat baca," terangnya. 
Diakhir kunjungan, Ayu memperlihatkan kondisi perpustakaan Kabupaten Sleman yang tengah padat pengunjung.***(dra)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -