Jalin Silaturrahmi
Bupati Ajak Perangkat Daerah Tingkatkan Kinerja
Jumat, 29 Desember 2017 - 00:28:56 WIB
 
TERKAIT:
   
 

Teluk Kuantan (DetakRiau.com) - Di Kediaman Bupati Kuantan Singingi Drs H Mursini MSi diselenggarakan acara silaturrahmi dalam rangka memperingati hari ulang tahun Bupati Kuansing H Mursini, pada Jumat malam (28/12/2017).

Acara ini dihadiri oleh Wakil Bupati Kuansing H Halim, Kapolres Kuansing AKBP Fibri Karpiananto SH SIK, Ketua KPUD Firdaus Umar SH, Plt Sekda Muharlius SE MM, para Kepala OPD, Kabag, Camat dan pejabat di lingkup Pemkab Kuansing.

Wakil Bupati Kuansing H Halim yang diberi kesempatan memberikan sambutan menyampaikan bahwa acara ini dibuat dan dikemas dalam wujud silaturrahmi dengan harapan agar hubungan silaturrahmi diantara jajaran pemerintah Kabupaten Kuansing semakin baik. Sehingga dengan adanya silaturrahim yang bagus tersebut diharapkan pembangunan juga berlangsung baik pula.

Kapolres Kuansing AKBP Fibri Karpiananto perwakilan dari Forkompimda yang juga diberi kesempatan untuk memberi sambutan secara singkat dirinya menyampaikan akan memberikan dukungan dan siap memback up jalannya pemerintahan di Kabupaten Kuansing.

Sementara itu Bupati H Mursini menyampaikan dirinya mengucapkan terima kasih terhadap panitia penyelenggara yaitu Bagian Humas dan Protokoler dan Bagian Umum Setda Kuansing yang telah memfasilitasi acara ini. "Saya sepulang dari Pekanbaru terkejut juga ada acara memperingati hari kelahiran saya dirumah karena saya memang tidak diberi tahu sebelumnya karenanya saya ucapkan terima kasih. Apa lagi dirajut dalam rangkaian acara silaturahmi," ujar bupati.

Dalam arahannya, Bupati juga mengajak agar seluruh perangkat daerah meningkatkan kinerja didalam melaksanakan tugas pemerintahan. Dia mengatakan dibawah pemeritahan Mursini-Halim dalam menyelenggarakan pemerintahan berharap terhindar dari segala fitnah dan sakwasangka baik yang berasal dari dalam lingkungan pemerintahan maupun di tengah masyarakat sehingga pemerintahan dibawah Mursini-Halim ini dapat berjalan dengan baik," tutup Mursini.***(dra)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -