Industri Keuangan dan UMKM Ramaikan HUT Rohil ke-24 dan Bulan Inklusi Keuangan
Senin, 30 Oktober 2023 - 13:10:32 WIB
 

TERKAIT:
   
 

Bagansiapiapi, detakriau.com – Bupati Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) yang diwakili Sekda Rohil H Fauzi Efrizal berharap, kegiatan HUT-24 Kabupaten Rokan Hilir yang dirangkaikan dengan kegiatan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) dapat lebih mendekatkan masyarakat khususnya pelaku UMKM di Rohil dengan produk dan layanan keuangan.

"Karena dengan semakin terbukanya akses keuangan masyarakat terhadap penggunaan produk dan layanan keuangan sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan, akan meningkatkan kesejehteraan masyarakat secara merata," ujar H Fauzi Efrizal berharap, kegiatan HUT-24 Kabupaten Rokan Hilir.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh H Fauzi Efrizal pada sambutan kegiatan Jalan Santai Bersama dan Bazaar UMKM, dalam Rangka HUT Rohil ke-24 dan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) tahun 2023 dengan tema “Akses Keuangan Merata, Masyarakat Sejahtera”. 

Pada kegiatan tersebut, hadir ratusan masyarakat dari berbagai elemen ramaikan jalan santai bersama, dan Bazaar UMKM yang dipusatkan di Jalan Merdeka, Bagansiapiapi.

Pada kegiatan tersebut, pengibaran bendera start dilakukan oleh Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong Epi Sintong  yang diwakili Sekda Rohil H Fauzi Efrizal didampingi ketua TP. PKK Sanimar Afrizal, Kepala Cabang Bank Riau Kepri Syariah (BRKS), Wadanramil 01 Bangko Kapten Arh Simson Siregar, para Kepala OPD, Ketua GRMB Nalladia Ayu Rokan  dan berbagai unsur lainnya. 

Bupati Kabupaten Rokan Hilir yang diwakili Sekda Rohil H Fauzi Efrizal, menyampaikan, dalam rangka meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap produk dan/atau layanan jasa keuangan serta mendorong akselerasi penambahan jumlah rekening maupun penggunaan produk dan/atau jasa keuangan, Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersinergi dengan Kementerian/Lembaga terkait beserta Lembaga Jasa Keuangan (LJK) menyelenggarakan rangkaian kegiatan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) secara terintegrasi, masif dan berkelanjutan di seluruh wilayah Indonesia sejak bulan Mei hingga puncak kegiatannya pada bulan Oktober tahun 2023.

Bupati Rohil menambahkan, tujuan kegiatan jalan santai dan bazaar UMKM, yang diikuti UMKM Rohil serta Pelaku Usaha Jasa Keuangan (PUJK) Kabupaten Rokan Hilir  adalah untuk meningkatkan literasi dan penggunaan produk dan/atau layanan jasa keuangan bagi masyarakat. Sehingga, dapat mendorong pencapaian target inklusi keuangan pada tahun 2024 serta mengurangi kesenjangan tingkat literasi dan inklusi keuangan, dan masyarakat dapat memperoleh manfaat dari layanan keuangan yang merata dan berkelanjutan.

Lanjutnya, melalui kegiatan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) dapat memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap produk dan layanan jasa keuangan di Kabupaten Rokan Hilir.  "Kami berharap Lembaga Jasa Keuangan atau perbankan di wilayah Kabupaten Rokan Hilir dapat terus bekerja sama, berkolaborasi dengan jajaran Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir. Semoga kegiatan ini menjadi edukasi serta literasi yang lebih masif terhadap produk dan layanan jasa industri keuangan menuju “Well Financial Literate” khususnya para pelaku UMKM," tukasnya.

Bupati Kabupaten Rokan Hilir menyampaikan apresiasi serta terima kasih kepada OJK, Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPKAD) Kabupaten Rokan Hilir dan Pelaku Usaha Jasa Keuangan (PUJK) di Rokan Hilir, diantaranya Bank BRKS, BPR Rohil, Bank BSI, Bank Mandiri, Bank BNI, dan Bank BRI, yang telah bahu-mambahu melaksanakan kegiatan dalam ramgka HUT Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) ke-24 dan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) tahun 2023.(*)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -