Semangat Kebersamaan Masyarakat Kecamatan Kulim Warnai Persiapan Menara Lampu Colok Raksasa
Senin, 01 April 2024 - 03:08:18 WIB
 
Camat Kulim Raja Faisal Febnaldi, M.IP bersama masyarakat sedang menegakkan posisi menara Lampu colok
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, detakriau.com - Semangat kebersamaan terlihat saat persiapan pendirian menara Lampu Colok yang dikomandoi Camat Kulim Raja Faisal Febnaldi M.IP.  Kebersamaan mulai dari rangkaian pembuatan lampu hingga penegakan rangka menara Lampu Colok yang desainnya menyerupai sebuah mesjid tersebut, pada Minggu (31/3/2024).

Terlihat seluruh elemen mulai dari Forkopimcam,  Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, RT, RW, LPM Ormas/OKP, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, ASN, THL dan masyarakat Kecamatan Kulim begitu cekatan menyiapkan lampu colok yang akan dinyalakan pada malam ke 27-29 Ramadan.

Menara Lampu Colok raksasa  bermotif Mesjid yang akan menghiasi Jalan Bukit Barisan, Kelurahan Pematangkapau ini
memiliki lebar 15 meter dan tinggi 10 meter. Tempat yang strategis ini membuat masyarakat dengan mudah menyaksikan semaraknya Lampu Colok pada malam malam penghujung Ramadan tersebut. 

Camat Kulim, Raja Faisal Febnaldi, M.IP., menjelaskan bahwa tradisi Lampu Colok bukan hanya sekedar tradisi, tetapi juga merupakan khazanah Melayu dan budaya kearifan lokal yang wajib dilestarikan. Di era digitalisasi ini, penting untuk menjaga tradisi agar tidak punah.

"Keikutsertaan Kecamatan Kulim dalam Festival Lampu Colok ini sebagai bukti solidaritas dan kekompakan yang terjalin antara Pemerintah Kecamatan Kulim bersama Forkopimcam, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, RT, RW, LPM Ormas/OKP, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, ASN, THL dan masyarakat Kecamatan Kulim," ujar Camat yang juga mantan pelatih PSPS Pekanbaru. 

Dijelaskan lagi, sejak kepemimpinan Pj. Walikota Pekanbaru, Muflihun, S.STP, M.AP., Festival Lampu Colok menjadi event rutin tahunan yang dikoordinasikan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Pekanbaru. Tahun ini, Kecamatan Kulim kembali berpartisipasi dengan penuh semangat.

Prestasi gemilang diraih Kecamatan Kulim tahun lalu, dengan meraih juara III di tingkat Provinsi Riau dan juara I di tingkat Kota Pekanbaru. Prestasi ini menjadi motivasi untuk meraih hasil yang lebih baik tahun ini.

"Lampu Colok raksasa bermotif masjid ini menjadi simbol semangat dan kebersamaan masyarakat Kulim dalam menyambut Ramadan. Cahaya lampu colok yang indah dan motif masjid yang megah akan menghiasi jalanan dan menjadi pengingat bahwa Ramadan adalah bulan penuh berkah dan kebahagiaan," tutup Camat Raja Faisal Febnaldi, M.IP. (rid)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -