147 Ribu PNS Pusat Sudah Terima THR
Rabu, 05 April 2023 - 18:31:40 WIB
 

TERKAIT:
   
 

Jakarta, detakriau.com - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mencatat pada hari pertama, Selasa (4/4), sudah sebanyak 147 ribu PNS di pemerintahan pusat yang menerima Tunjangan Hari Raya (THR).

Direktur Jenderal Perbendaharaan Negara Kemenkeu Astera Primanto Bhakti mengatakan uang THR tersebut langsung cair dan masuk ke rekening masing-masing PNS.

"Sudah 15 persen satuan kerja yang sudah cair dari 1.400 an satuan kerja," ujarnya kepada CNNIndonesia.com, Rabu (5/4).

Berdasarkan data Kemenkeu per 4 April 2023 hingga pukul 16.00 WIB, pencairan THR sebagai berikut:

1. ASN Pusat
a. Pembayaran THR untuk ASN Pusat sebesar Rp613,4 miliar untuk 147.559 pegawai.
b. Jumlah satuan kerja yang sudah dibayarkan sebanyak 1.434 (14,9 persen) dari 7.876 satker pada 44 K/L.

2. Pembayaran THR pensiunan
Per Selasa kemarin THR yang sudah dicairkan sebesar Rp8,969 triliun (91,82 persen) untuk 3.155.706 pensiunan dengan rincian;

a. Melalui PT Taspen Rp7,785 triliun (90,59 persen)
b. Melalui PT Asabri Rp1,184 triliun (99,54 persen)

Sedangkan, pencairan THR untuk PNS di daerah belum dilaksanakan karena masih proses pengajuan Surat Perintah Membayar (SPM) dari masing-masing pemda.(rid/cnn)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -